Saturday 8 March 2014

Nasi Kajeng, Kuliner Unik dari Bangli Bali

Halo brosis, beberapa waktu yang lalu saya mengunjungi tempat makan yang cukup unik. Masih di daerah Bali dan tentunya sangat mudah dijangkau.

Nasi Kajeng, terdengar aneh tapi unik. Yap Warung Nasi Kajeng atau lebih sering disebut Nasi Kajeng adalah kuliner yang saya sambangi. Terletak di kabupaten Bangli warung ini menyediakan masakan khas Bali. Jika berbicara soal masakan khas Bali tentu ga jauh dari makanan lengkap yang terdiri dari nasi putih, irisan daging babi, lawar, sate lilit, aneka bumbu rempah khas Bali dan jukut (sayur)ares.

Sajiannya memang terdengar biasa, tapi yang unik dari nasi kajeng ini adalah
waktu buka atau waktu jualannya. Disaat warung-warung nasi yang lain buka setiap hari, nasi kajeng ini hanya buka di malam Kajeng pada penanggalan Bali.

Entah apa tujuan pastinya, tapi yang jelas Warung Nasi Kajeng ini ga pernah sepi pembeli. Dari tempat ini buka pukul 6 sore sampai pukul 4 pagi, penggemar nasi kajeng ini datang silih berganti. Kebayang kan ramenya. Masyarakat setempat dan masyarakat dari berbagai kalangan ada disana. Harga yang cukup terjangkau mungkin jadi salah satu faktor tersohornya tempat ini.

Warung Nasi Kajeng terletak di Kabupaten Bangli atau kurang lebih 1 jam dari kota Denpasar. Posisinya ada di tengah kota Bangli dekat dengan Lapangan Kapten Mudita Bangli.
Buka setiap malam Kajeng (malam yang besoknya Kajeng) dari pukul 6 sore sampai pukul 4 pagi. Jika kesulitan menentukan kapan Kajeng itu, brosis bisa lihat di Kalender Bali.. he he he.
Harga seporsi sekitar 15 ribuan rupiah.
Menu yang disajikan aneka masakan Bali.

Selamat mencoba brosis :)

No comments:

Post a Comment

Baca juga